Ini Dia 4 Cara Rumah Selalu Bersih dan Terawat

Rahmayulis Saleh


Kebersihan rumah mencerminkan kondisi kesehatan penghuninya, karena rumah yang sehat akan terhindar dari berbagai bakteri penyebab penyakit dan alergi. Ini dia 4 cara agar rumah Anda selalu bersih dan terawat.
1. Ajak seluruh keluarga ikut aktif
“Rumah yang bersih dan terawat bukan merupakan tanggung jawab seorang ibu saja, melainkan juga seluruh anggota keluarga,” ujar psikolog Rosdiana Setyaningrum pada talkshow yang diadakan Schotch-Brite dari PT 3M Indonesia untuk program Tantang Donna Ciptakan Rumah Bersih Terawat, di Jakarta, Kamis (18/4).
Rosdiana menuturkan pada praktiknya, pembagian peranan dan tugasnya dapat dilakukan secara adil berdasarkan kemampuan masing-masing anggota keluarga, serta skala prioritasnya.
Dia mengatakan jika ibu telah berperan dalam membersihkan rumah, maka ayah dapat membantu melakukan pekerjaan rumah yang berat, seperti masalah listrik, merapikan kebun, dan lainnya.
2. Ventilasi yang baik
Ventilasi yang baik membantu menjaga rumah Anda tetap bersih. Pasalnya, sirkulasi udara di rumah Anda lebih terjamin dan membuat debu lebih jarang tinggal di rumah Anda. Pastikan setiap ruangan memiliki ventilasi sehingga debu tidak tinggal diam dan udara dalam rumah terasa lebih bersih.
3. Pengaturan perabotan
Tata letak perabotan juga dapat mempengaruhi kebersihan dan terawat tidaknya rumah Anda. Dengan pengaturan yang perabotan yang baik yaitu memberi cukup banyak ruang dan tidak terlalu berdesakan, semuanya jadi lebih mudah dibersihkan. Pasalnya, jika rumah Anda penuh dengan perabotan dan tidak memiliki ruang untuk membersihkan, Anda akan cenderung malas membersihkan.
4. Perhatian lebih pada 3 ruangan utama
Ada 3 ruangan utama dalam rumah yang harus mendapatkan perhatian lebih untuk kebersihan, yaitu dapur dan kamar mandi yang merupakan area yang paling banyak dihuni bakteri, dan juga ruang keluarga sebagai tempat interaksi antar anggota keluarga. Karena 3 ruangan ini adalah ruangan inti, sebaiknya Anda lebih sering memperhatikan ketiga ruangan ini. 
Sumber; Kabar24/ms
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Translate