Peran Matahari Bagi Bumi

Peran Matahari Bagi Bumi:
 Semua planet yang ada di sistem tata surya berputar mengelilingi Matahari. Begitu juga dengan Bumi. Pada kali ini, saya akan membahas peran Matahari bagi Bumi.

Pada umumnya, orang awam berpikir bahwa peran Matahari hanya untuk menerangkan Bumi. Tapi, sebenarnya masih banyak manfaat Matahari bagi Bumi.
Cahayanya yang mengandung gelombang elektromagnetik ini mempunyai manfaat yang fatal  bagi Bumi. Gelombang elektromagnetik yang biasa disebut dengan spektrum Matahari ini mengandung sinar ultraviolet (UV), sinar inframerah, cahaya tampak dan masih banyak lagi.  Sinar UV adalah sinar yang tidak tampak tapi memiliki efek kimia yang besar. Sinar ini dapat membunuh kuman, sumber cahaya fotosintesis bagi tumbuhan, dan mengubah provitamin D menjadi vitamin D pada kulit manusia. Jadi, sinar ini memiliki manfaat yang sangat penting bagi seluruh makhluk hidup. Namun, terlalu lama terpapar sinar UV juga bisa menyebabkan kanker kulit pada manusia. 
Sinar inframerahnya memiliki peran besar terhadap siklus air di Bumi. Sinar inframerah akan menguapkan air dari permukaan Bumi ke atmosfer. Jadi, tanpa adanya sinar inframerah, tidak akan terjadi hujan di Bumi sehingga tumbuhan tidak dapat hidup dan tidak ada kehidupan di Bumi.Sinar ini juga merupakan sinar yang tidak tampak bagi mata tapi memiliki efek panas yang besar.
Sedangkan cahaya tampak adalah cahaya yang dapat dilihat oleh mata telanjang. Sinar merah, jingga, kuning, hijau, biru, dan ungu merupakan cahaya tampak. Tanpa cahaya tampak, kita tidak bisa melihat dan Bumi akan gelap gulita. Dalam kehidupan sehari – hari, cahaya ini digunakan untuk pembangkit listrik dan pemanas air.

Nah dari informasi diatas kita bisa tahu betapa Maha Pencipta dan Maha Penyayang Tuhan. Maka dari itu kita harus mensyukuri nikmat-Nya dengan memanfaatkan alam disekitar kita dengan baik, contohnya sinar Matahari. Kita bisa memanfaatkan cahayanya untuk panel surya yang bisa menghasilkan energi listrik

SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Translate