TIPS SEHAT BERPUASA

Lakukan Yoga untuk Jaga Kebugaran

Ilustrasi/Yogadivinity

Yogadivinity
Ilustrasi
Pramuji Tri Nastiti Meski berpuasa, tetap lakukan sejumlah olahraga ringan untuk menjaga kebugaran tubuh Anda. Olahraga tetap dianjurkan karena bisa menyeimbangkan berat badan tubuh, apalagi kecenderungan setiap orang yang berpuasa biasanya tidak bisa mengontrol makanan saat berbuka. Tubuh lemas karena kurang asupan makanan selalu terjadi disaat berpuasa. Pasalnya, meski tidak banyak melakukan aktivitas berat, tubuh hanya menerima makanan pada subuh dan sore hari. “Meski makanan yang masuk lebih sedikit, bisa tetap melakukan olahraga ringan, untuk menjaga kebugaran,” kata konsultan kesehatan, Nur Esti, Rabu (18/7). 
Esti mengatakan, olahraga ringan yang memungkinkan dilakukan saat puasa adalah gerakan ringan yang memberi dampak kebugaran. Di antaranya yoga kecil dan peregangan otot atau sejenis pemanasan. Kedua jenis kegiatan itu setidaknya berguna untuk melemaskan otot dan gerakan tubuh supaya lebih segar. Mengenai waktu untuk melakukan gerakan yoga maupun pemanasan bisa memilih waktu mendekati berbuka. Karena walaupun gerakan bisa dilakukan di tempat atau di dalam rumah, namun dampaknya tetap menguras energi. Biasanya kerongkongan terasa kering dan keinginan untuk minum cukup tinggi. Olahraga ringan sesaat sebelum berbuka puasa lebih aman karena setelahnya bisa langsung mengembalikan energi yang digunakan selama berolahraga. Selain itu cairan yang hilang selama berolahraga juga segera terganti lewat makan dan minum saat buka puasa. 
Di samping memilih waktu menjelang berbuka, olahraga ringan juga bisa dilakukan dua atau tiga jam sesudah berbuka puasa. Pada jam-jam itu tubuh lebih fleksibel untuk segera mengganti energi yang terbuang setelah berolahraga. “Tetapi perlu diingat, gerakannya yang ringan supaya perut tidak melilit dan tenaga tidak banyak keluar,” ujar Esti. Kegiatan olahraga saat berpuasa menurut Esti memang tidak mudah, karena saat berpuasa akan terjadi penurunan metabolisme tubuh secara alami. Penurunan itu juga dipengaruhi terbatasnya asupan energi dan nutrisi dari makanan. “Tetapi bukan alasan untuk tetap melakukan gerakan kebugaran, apalagi yoga dan peregangan juga bisa membantu menormalkan berat badan meski berpuasa,” lanjutnya. Meski menyarankan untuk melakukan olahraga secara rutin saat puasa, Dia menambahkan bahwa kegiatan tubuh tidak baik jika dipaksakan. Dalam arti, olahraga ringan saat berpuasa tidak perlu dipaksakan setiap hari, tetapi disesuaikan dengan kondisi tubuh. 
 Selain olahraga, saat berpuasa Anda juga perlu memperhatikan asupan gizi yang seimbang. Makanan berbuka perlu dilengkapi dengan karbohidrat yang berfungsi mengisi kembali energi dengan cepat dan protein untuk membantu pemulihan tubuh. Selain itu, konsumsi enam sampai delapan gelas air di saat sahur dan berbuka untuk mengisi dan menggantikan cairan tubuh yang hilang selama bepuasa dan beraktivitas. 
Sumber: Kabar24.com
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Translate