Menikah Muda Lebih Disarankan Secara Medis, Mengapa?

Menikah Muda Lebih Disarankan Secara Medis, Mengapa?

Sepasang pengantin melakukan ijab kabul pada pernikahan massal di rumah dinas Bupati Sleman, Senin (13/5). Pemkab Sleman mengakomodir pasangan - pasangan yang ingin menikah namun terkendala biaya
Sepasang pengantin melakukan ijab kabul pada pernikahan massal di rumah dinas Bupati Sleman, Senin (13/5). Pemkab Sleman mengakomodir pasangan - pasangan yang ingin menikah namun terkendala biaya


Menikah di usia muda ternyata lebih disarankan secara medis. Dr Indra NC. Anwar, SP.OG  dari klinik Teratai RS Gading Pluit, menilai wanita yang menikah pada usia di atas 35 tahun maka tingkat kesuburannya akan menurun.

''Pada usia 35 tahun itu mulai terjadi penurunan kesuburan. Lalu, penurunan yang paling drastis itu di usia 37 tahun. Jadi lebih muda maka kesempatan hamil bisa menjadi cukup besar,'' katanya di Jakarta, Rabu (4/6).

Terkait dengan faktor kesuburan itu, Dr Indra sangat menyarankan agar kaum hawa lebih mendahulukan niatnya untuk menikah di usia sebelum 30 tahun. ''Karena untuk proses kehamilan hendaknya dilakukan sebelum usia 35 tahun,'' ujarnya.

Ia menjelaskan semakin bertambahnya usia wanita maka kemungkinan untuk hamil memang semakin kecil. Bahkan, kata dia, hal ini juga belum bisa dilakukan dengan cara apa pun.

''Usia itu memengaruhi kehamilan. Semakin bertambah, kemungkinan hamil semakin kecil dan keguguran meningkat. Cara apa pun yang dilakukan belum tentu berhasil,'' saran Dr Indra.

Dalam kesempatan tersebut, Dr Indra menjelaskan, pada wanita, usia akan memengaruhi jumlah sel telur yang dihasilkan.  Berbeda dengan pria yang tidak mengalami dampak terhadap sperma.

''Kalau pria, sampai usia berapa pun akan tetap memproduksi sperma. Tapi kalau wanita pengaruhnya kualitas sel telur akan menurun, jumlahnya juga. Selain itu, ada kelainan telur pada kromosom juga semakin meningkat,'' jelasnya.

Sumber: ANTARANews
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Translate