5 TANDA HUBUNGAN ASMARA Meracuni Hidup Anda

Andhina Wulandari


Ilustrasi/Toonaripost

Hati-hati terhadap hubungan asmara yang beracun, karena tanpa Anda sadari hal itu justru bisa membuat hidup Anda tak bahagia. Berikut ini adalah beberapa tanda yang perlu Anda waspadai.
Hubungan Anda hanya seputar kebutuhan pasangan
Apakah hubungan Anda hanya berdasar pada kebutuhan pasangan? Apakah semua keputusan yang diambil untuk hubungan Anda lebih kepada apa yang disukai dan tidak disukai pasangan? Jika ya, sudah bisa dipastikan Anda berada dalam hubungan beracun. Dalam sebuah hubungan sudah seharusnya setiap pihak memiliki hak yang sama untuk berpendapat.
Kehadiran Anda tidak dihargai
Cara untuk mengetahui apakah pasangan menghargai Anda atau tidak, sebenarnya mudah. Anda harus bisa melihat bagaimana dia memperlakukan Anda, baik di belakang maupun di depan orang lain. Apakah dia pernah memuji Anda, menepati janji, atau bisa menjadi orang yang paling Anda andalkan? Jika semua pertanyaan itu dijawab dengan kata “tidak”, Anda tahu sendiri artinya.
Anda tak bisa lagi bertemu teman-teman
Sikap terlalu mengontrol dalam suatu hubungan juga bisa menjadi racun dalam hidup Anda. Jika Anda sudah tak bisa lagi bergaul dengan teman-teman Anda, itu artinya si dia terlalu dominan dan akhirnya Anda pun menjadi merasa terkekang.
Tak ada lagi romantisme
Kurangnya romantisme bisa terjadi karena berbagai faktor, mulai dari stres, jadwal yang sibuk, hingga masalah dalam hubungan. Kesibukan dan stres bisa menjadi awal penyebab hubungan asmara Anda tak lagi romantis. Jika dibiarkan, masalah tersebut menumpuk dan akhirnya menyebabkan Anda tidak bahagia.
Anda menjadi orang palsu di depannya
Hubungan asmara dan pernikahan seharusnya memungkinkan pasangan untuk saling mencintai apa adanya. Artinya, Anda bisa menjadi diri sendiri tanpa harus berpura-pura menjadi orang lain. Ketika Anda merasa ‘palsu’ di depan pasangan, artinya pasangan tidak mencintai diri Anda tapi kepalsuan itu. 
Sumber: Kabar24.com
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Translate