Vixion Kombinasi R15 dan R125

Modifikasi Yamaha Vixion (Foto: William Wuu)
Mengusung konsep motor sporty, Yamaha Vixion lansiran 2012 dari kota
Jambi ini diubah tampilannya jadi gagah dan besar. Bagian Body
disematkan punya Yamaha R15 yang dikombinasi dengan body belakang R125
dan ditambah beberpa part lainnya.
Selain tampilan dari naked
diubah jadi full fairing, beberapa part lainnya juga disematkan untuk
mendapatkan tampilan motor yang maksimal sesuai dengan konsep yang
diidamkan. Mengenai Part tersebut sudah di ulas dalam artikel sebelumnya.
Untuk
tampilan depan dan samping, full fairing memakai punya original Yamaha
R15, sekaligus dengan headlampnya ditambah spakbor punya CBR 600 cc.
Kemudian bagian tangki mendapat tambahan kondom R125 agar tampilan lebih
gagah dan besar.

Motor
modifikasi ini merupakan karya William Wuu, yang sekaligus sebagai
pemilik. Untuk mendapatkan tampilan seperti ini prosesnya cukup panjang
karena pengerjaan dilakukan secara berkala menyesuaikan dengan
ketersediaan part. (Otosia.com)
0 komentar:
Posting Komentar